Paringin, wartaberitaindonesia.com – Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW)
Kabupaten Balangan Hj Megawati Ulpah bersama rombongan mengunjungi Panti Asuhan Nurul Iman di Desa Kalahiang, Kecamatan Paringin, Selasa (12/4/2022) untuk menyerahkan bantuan berupa sembako.
Hj Megawati Ulpah sebagai pimpinan rombongan
mengatakan, kunjungan ini sebagai anjangsana dalam rangkaian memperingati HUT GOW yang ke-16 tahun 2022, sekaligus menyambut bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah.
“Kunjungan ke panti asuhan ini merupakan program tahunan, Insya Allah kegiatan ini akan tetap diprogramkan setiap tahunnya,” ucapnya seraya
mengharapkan bantuan sembako yang diserahkan dapat bermanfaat walaupun seadanya.
“Hari ini kami ada dua jadwal, habis ini kami langsung ke Desa Kusambi dan kegiatan ini akan diadakan full selama bulan Ramadhan, dimulai hari ini sampai dengan tanggal 26 Mei 2022, di 8 kecamatan yang ada di Kabupaten Balangan, besok rencana kita ke Kecamatan Paringin dan Kecamatan Paringin Selatan,” paparnya.
Sementara itu, pengasuh Panti Asuhan Nurul Iman Desa Kalahiang, H Hasan Mukeri mengucapkan terimakasih kepada rombongan GOW Balangan atas kunjungan silaturahmi ke panti asuhannya.
“Kami ucapkan terimakasih kepada Ketua GOW Balangan selaku ibu wakil bupati beserta rombongan yang telah menyampatkan waktu untuk bersilaturahmi bersama dengan kami, walaupun kegiatan beliau begitu banyak,” terangnya.
Dalam kunjungan itu Ketua GOW Balangan Hj Megawati Ulpah dan rombongan didampingi Camat Paringin Aswal Salahuddin, dan pengurus dari Panti Asuhan Nurul Iman.