Gudang Genset Milik Pemkab Balangan Hampir Terbakar

TRC BPBD Kabupaten Balangan saat melakukan penanganan pada bagian pintu gudang genset milik Pemkab Balangan yang hampir terbakar, Jumat (7/10) pukul 16.30 Wita. (ist)Taufik(wartaberitaindonesia.com)

Paringin,
wartaberitaindonesia.com – Api yang menyala pada bagian pintu gudang genset milik Pemkab Balangan sempat mengejutkan petugas setempat, Jumat (7/10/2022) pukul 16.30 Wita.

Nyala api sempat meninggi di bagian pintu, diduga akibat korsleting yang menimbukan percikan api.

Bacaan Lainnya

Setelah menerima laporan
TRC BPBD Kabupaten Balangan segera bergegas ke lokasi kejadian, tepatnya di belakang Kantor Bupati Balangan.

Tak berselang lama, TRC BPBD Kabupaten Balangan tiba di lokasi dan langsung melakukan penanganan, api berhasil dikuasai sekitar pukul 16.50 Wita.

Setelah itu petugas melakukan pembersihan di lokasi dan mendata bagian bangunan yang mengalami kerusakan. Terutama pada panel listrik yang sudah dalam kondisi terbakar.

Kalak BPBD Kabupaten Balangan, H Rahmi melalui Ketua TRC BPBD Kabupaten Balangan, Kudratullah menerangkan, pemadaman terhadap gudang genset yang terbakar berhasil dikuasi dengan cepat.

Bahkan dalam prosesnya tidak ada kendala, baik dari jalur menuju lokasi, maupun kesiapan air oleh TRC.

“Berkat adanya laporan dari petugas setempat, kami pun gerak cepat ke lokasi dan Alhamdulilah api segera bisa dikuasi,” kata Kudratullah.

Dampak dari kebakaran tersebut tidak merusak bagian bangunan. Namun jelas Kudratullah, terjadi kerusakan hanya pada panel listrik yang korsleting.

Sport.kalselpos.com

kalselpos.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *