Batulicin, wartaberitaindonesia.com – Kodim 1022/TNB gelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Kartika Batulicin dan Tutup Buku Tahun 2021.
Rapat digelar di Aula Makodim 1022/TNB di Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Rabu (23/03/2022) yang dipimpin langsung oleh Dandim 1022/TNB, Letkol Cpn Rahmat Trianto, M.Si., M.Tr (Han).
Agenda ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Perundistrian dan Perdagangan Tanbu yang pada wakili oleh bapak Rahman Arif, S.T., M.M selaku Ketua Badan pengawas Koperasi Kartika Batulicin.
Disampaikan Rahmat Trianto, Bahwasanya Kegiatan rutin tahunan ini digelar sebagai bentuk penyampaian dan pertanggungjawaban serta perkembangan Koperasi dalam satu tahun.
Selain itu, pada agenda ini juga dimana pada Rapat tahunan ini memilih Ketua beserta pengurus Koperasi yang baru.
Dengan mengusung tema “Dengan Semangat Kebersamaan, Mandiri dan Kerja Keras kita tingkatkan peran Koperasi Angkatan Darat dalam menunjang Kesejahteraan Prajurit dan ASN TNI AD” pelaksanaan kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar.
Lebih lanjut lagi, Dandim menjelaskan arti dan peran serta dari seluruh anggota koperasi sangat diperlukan dalam rangka memajukan koperasi. mulai dari saran-saran yang bersifat membangun maupun hal-hal lainnya yang berkaitan dengan kemajuan Koperasi itu sendiri.
Poin utamanya ialah, untuk meningkatkan kesejahteraan anggota dan untuk meningkatkan perekonomian lainnya, kalau anggota kita sendiri tidak merasakan keuntungan-keuntungannya, mustahil untuk meningkatkan lainnya di luar.
“Koperasi akan mengalami kemajuan bila memiliki pengurus bermentalkan sehat sehingga tidak ada kemungkinan untuk bermain-main dengan anggaran anggaran simpanan, para anggota,” tegas Dandim.
Pada klimak kegiatan, telah terpilihlah sebagai Ketua Koperasi Kartika Batulicin Letda. (Inf) Suratmin.
Letda (inf) Suratmin terpilih menjadi Ketua Koperasi Kartika Batulicin masa bakti periode tahun 2022 dari hasil rapat yang dilakukan seluruh anggota Kodim 1022/TNB yang hadir.