Fraksi DPRD Kalsel Sampaikan Pandangan Umum Raperda APBD TA 2024

Teks Foto : Anggota DPRD Kalsel, Fahruri (F - PKS) dan Fahrin Nizar (F - PDIP) saat menghadiri Sidang Paripurna. (ist)

Banjarmasin, wartaberitaindonesia.com– Fraksi-fraksi DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menyampaikan pandangan umum terhadap penjelasan Gubernur atas Raperda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran (TA) 2024
pada Rapat Paripurna ke-24, Rabu (20/9/2023).

Poin utama pandangan umum tersebut adalah setiap fraksi memberikan dukungan dan apresiasi terhadap rancangan APBD untuk tahun depan, melalui program prioritas yang telah disusun dapat terakomodir dan terlaksana demi pembangunan banua, sehingga kekurangan yang belum terlaksana pada tahun lalu dapat dipenuhi pada tahun 2024 yang akan datang.

Bacaan Lainnya

Gubernur Kalsel, H. Sahbirin Noor melalui Plt Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Kalsel, drh. Hj. Suparmi mengaku berupaya agar semua masukan dan usulan dari pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD menjadi bahan evaluasi dan penyempurnaan dalam penyusunan Rancangan APBD TA 2024 yang berorientasi untuk kemajuan daerah dan kesejahteraan rakyat.

“Kami mengapresiasi saran dari setiap fraksi setidaknya terkait tata kelola anggaran sesuai aturan dan kebutuhan prioritas, mengedepankan transparansi, akuntabilitas dan partisipatif,” ujar Suparmi

Lanjut Suparmi harapan Gubernur Kalsel, telah menanggapi berbagai persoalan di banua diantaranya saling sinergi dan kolaborasi terangkai dengan baik dalam pembahasan rancangan APBD Provinsi Kalsel TA 2024.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *