Kotabaru, wartaberitaindonesia.com – Usai pelaksanaan salat Jumat (22/7/2022), perairan di depan kampung nelayan Desa Rampa Lama Kecamatan Pulau Laut Utara, Kabupaten Kotabaru, mendadak ramai oleh ratusan perahu motor nelayan.
Danlanal Kotabaru Letnan Kolonel Laut (P) Edy Setiawan saat diwawancara awak media.
(ist) Fauji(wartaberitaindonesia.com)
Dari jauh terlihat salah satu armada milik TNI Angkatan Laut, yakni KAL Kelambau II – 13-49 yang lego jangkar di tengah laut diserbu ratusan nelayan.
Ternyata, ada kegiatan pembagian sembako yang dilaksanakan oleh Lanal Kotabaru dalam rangka memperingati HUT Lanal Kotabaru ke-25, dan sebanyak 300 paket dibagikan di tengah laut.
Komandan Lanal (Danlanal) Kotabaru Letnan Kolonel Laut (P) Edy Setiawan SE saat diwawancara oleh wartaberitaindonesia.com menyampaikan, bahwa kegiatan terlaksana atas kerjasama dengan salah satu perusahaan gas, yakni PT Mubadala Petroleum.
“Kegiatan siang tadi sebagai bentuk kepedulian terhadap kalangan komunitas nelayan yang ada di Kabupaten Kotabaru,” tutur Danlanal.
Dijelaskannya, sebanyak 300 nelayan dari berbagai kelompok yang sebelumnya sudah didata oleh Babinpotmar Lanal Kotabaru diberikan bantuan. Dapat terlihat jelas, antusias ratusan nelayan sangat baik sekali.
“Kami dari Lanal Kotabaru secara terus menerus melaksanakan perannya melakukan pembinaan masyarakat pesisir, salah satunya kegiatan pembagian sembako semacam ini. Sebelumnya, kami juga telah melaksanakan pengobatan umum dan donor darah, yang tempatnya juga di Desa Rampa. Dimana, sebagian besar penduduknya merupakan nelayan,” jelasnya.
Dikatannya lebih jauh, dalam pelaksanaan rangkaian kegiatan HUT Lanal Kotabaru pihaknya juga bekerja sama dengan Injasmar dan masyarakat maritim agar dalam usia ke 25 tahun, Lanal Kotabaru semakin memberikan kontribusi positif kepada masyarakat khususnya masyarakat maritim.
“Ini merupakan kepedulian yang Lanal Kotabaru berikan kepada masyarakat maritim. Tentunya diharapkan sinergitas yang sudah terbangun dengan baik terus terjaga sebagaimana harapan,” imbuhnya berharap.
Sementara, salah satu nelayan dari Desa Hilir Muara Kecamatan Pulau Laut Sigam, Masri, penerima bantuan sembako mengaku senang dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh jajaran Lanal Kotabaru. Karena menurutnya bantuan yang disalurkan sangat bermanfaat bagi keseharian para nelayan.
“Saya mewakili nelayan lainnya mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada jajaran Lanal Kotabaru, terkhusus kepada Danlanal yang secara langsung ikut turun memberikan bantuan sembako kepada kami para nelayan. Tentu kami berharap kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan sehingga kami pun sangat merasa terbantukan,” ucap Masri.