BANJARMASIN, wartaberitaindonesia.com – Jelang kompetisi Liga 1 tahun 2022 – 2023, Barito Putera menggelar latihan perdana di Banua untuk musim ini jelang keberangkatan pemusatan latihan di Solo.
Sebagian pemain yang telah bergabung dan mengikuti agenda tim selama di banua tampak antusias menjalankan latihan di bawah instruksi para pelatih di Lapangan Sepakbola SKB Mulawarman Banjarmasin, Rabu (18/5/2022) pagi.
Asisten pelatih Barito Putera, Isnan Ali mengutarakan bahwa program latihan hari ini merupakan instruksi dari pelatih kepala Dejan Antonic.
Pelatih asal Serbia ini pun disebutkan baru akan bergabung bersama Laskar Antasari pada pemusatan latihan di Solo.
“Latihan hari ini digelar dalam intensitas medium untuk melihat sejauh mana kondisi pemain saat ini, Alhamdulillah kondisi pemain lumayan,” ucapnya.
Isnan mengakui bahwa timnya terkendala untuk melakukan beberapa jenis latihan tertentu di lapangan sepakbola SKB Mulawarman Banjarmasin.
“Mungkin sulit pada saat latihan crossing atau tactical small game, karena jarak lapangan disini pendek,” ungkapnya.
Sedangkan pemain Barito Putera, Rizky Pora mengaku senang bisa kembali berlatih di Banjarmasin setelah satu musim lalu berpusat di Pulau Jawa.
“Saya sangat senang sekali dan bersyukur bisa ditonton dan didukung para supporter sebelum berangkat ke Solo, terlebih lagi karena tahun kemarin tidak sempat berlatih di Banjarmasin,” pungkasnya.
Dalam bursa transfer musim ini, Barito Putera telah mengumumkan sejumlah rekrutan anyar untuk mengarungi Liga 1. Mereka adalah Donny Monim, Frank Sokoy, Slamet Budiono, Joko Ribowo, Afdal Yusra, Rendy Saputra dan yang teranyar ada Dendi Maulana.
Manajemen mengatakan mereka telah menjalin kontrak dengan sejumlah pemain dan akan mengumumkan secara resmi dalam waktu dekat.