Penambahan armada mobil tangki tersebut berkapasitas 4000 liter

Banjarmasin, wartaberitaindonesia.com – walikota banjarmasin Ibnu Sina melakukan Tapung Tawar kepada unit tersebut, armada mobil tangki lengkap dengan peralatan pemadam kebakaran.
Penambahan armada mobil tangki tersebut berkapasitas 4000 liter berwarna warna merah khas pemadam kebakaran yang di letakkan diperkirakan, Balaikota Banjarmasin, Selasa (23/08/22)
Kepala DPKP Banjarmasin, Budi Setiawan mengatakan armada baru itu untuk saat ini masih belum diserah terimakan.
“Statusnya yang masih belum bisa dioperasikan untuk memadamkan kejadian kebakaran,” ujar Budi, kepada wartawan.
Dirinya juga mengungkapkan, mobil tangki tersebut merupakan hasil lelang yang bersumber dari APBD tahun 2022 senilai Rp1,8 miliar lebih.
“Tidak hanya untuk unit tangki saja, tapi pengadaan ini juga sepaket dengan perlengkapan pendukung lainnya seperti masin pompa, selang dan peralatan lainnya,” ungkapnya.
“Targetnya paling lambat minggu depan semua anggota akan kita beri pelatihan yang instrukturnya langsung kita datangkan dari pabrik pembuat unit tangki yang baru ini,” tambahnya.
Kedepan pihaknya akan kembali mengajukan penambahan unit tangki sebanyak lima unit pada rancangan anggaran tahun 2023.“1 unit tangki ukuran 4000 liter, dua unit tangki 2000 liter dan dua unit tangki supply 4000 liter yang diperkirakan akan memakan anggaran sebesar Rp7 miliar. Mudahan -mudahan ini disetujui oleh dewan,” tandasnya.

Sport.kalselpos.com

Bacaan Lainnya

kalselpos.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *