Tanah Bumbu, wartaberitaindonesia.com – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Kalimantan Selatan, H. Hasanuddin mendorong percepatan realisasi proyek pembangunan Bendungan Kusan di Kecamatan Teluk Kepayang.
Menurutnya Bendungan Kusan akan memiliki manfaat besar bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan irigasi pertanian, penyediaan air bersih, dan pengendalian banjir. Juga
nantinya bisa bermanfaat sebagai pembangkit listrik tenaga air.
Iapun berharap koordinasi antara pemerintah daerah, pusat, dan pihak terkait dapat dipercepat agar proyek strategis ini segera terwujud, memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat Tanbu secara berkelanjutan.
“Sebagai pimpinan Wakil DPRD Tanbu, saya mendorong percepatan realisasi bendungan sungai Kusan,” kata politisi PKB ini di ruangan kerjanya di Gedung DPRD Tanbu, Rabu (20/11/2024).
Dia menyebutkan,
nanti dengan adanya bendungan sungai Kusan itu sangat banyak manfaatnya, pertama khususnya pertumbuhan perekonomian di Kabupaten Tanbu.
Kedua, dapat mengaliri sawah-sawah petani sehingga yang sebelumnya hanya panen satu kali setahun bisa ditingkatkan menjadi tiga kali.
Dan ketiga, bisa bermanfaat untuk tambak ikan, yang bisa mendorong sektor perikanan.
“Juga yang sangat terpenting nantinya bisa bermanfaat pembangkit listrik tenaga air (PLTA). Ini harapan kita agar dapat menerangi beberapa wilayah di Kabupaten Tanah Bumbu. Kalau ini benar-benar bisa terealisasi, kemungkinan adanya lapangan pekerjaan dan pendapatan daerah semakin meningkat. Semoga bisa cepat terbangun,” paparnya.
Sebelumnya Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Tanbu, M. Khairil Bakri pernah mengatakan kepada wartawan bahwa proyek pembangunan bendungan itu terkait masalah kelengkapan secara teknis dan non teknis itu sudah selesai.
Namun, lanjut Khairil proyek pembangunan Bendungan Kusan ini bakal dilaksanakan oleh investor pihak ketiga melalui mekanisme Perjanjian Kerja Sama (PKS) Pemda Tanbu.
“Kalau Investor yang mengerjakan proyek bendungan Kusan itu urusannya ada di DPMPTSP, namun apa bila investor jadi membangun Dinas PUPR Tanah Bumbu ada di segi pengawasan secara teknisnya,” ucap Khairil.
Khairil menjelaskan manfaat bila terbangunnya proyek Bendungan Kusan itu nantinya bisa mengatasi banjir dan irigasi pertanian serta PLTA.
Sementara Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Tanbu, Andrianto Wicaksono saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsAppnya mengatakan terkait proses
pembangun bendungan bendungan itu saat ini masih tahap perizinan
Perusahaan Konsursium PT. Quanyin PLTA Kusan.