Pemkab HSS Siap Sambut Kedatangan Delegasi Al Azhar Kairo Mesir

AUDENSI- Pengurus MUI Kabupaten HSS audensi dengan Bupati HSS Achmad Fikry rencana kedatangan delegasi Al Azhar.(Prokopim)(wartaberitaindonesia.com)

Kandangan, wartaberitaindonesia.com – Menyambut kedatangan rombongan delegasi Al Azhar Kairo Mesir ke Indonesia, pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) audensi dengan Bupati Achmad Fikry, Jumat (4/3) di ruang kerja Bupati.

Dalam audienai tersebut Bupati HSS Achmad Fikry menyambut baik rencana kedatangan delegasi Al Azhar. Kedatangan rombongan delegasi Al Azhar sebuah kehormatan bagi Kabupaten HSS.

Bacaan Lainnya

Achmad Fikry mengatakan, pihaknya siap mendukung dan memfasilitasi segala kegiatan rombongan delegasi Al Azhar tersebut.

Kedatangan rombongan delegasi Al Azhar diharapkan dapat memberikan dorongan dan motivasi bagi santri-santri, agar bisa lebih banyak lagi yang menuntut ilmu di sana.

“Apalagi sekarang Pemkab HSS ada program beasiswa untuk santri berprestasi yang ingin melanjutkan sekolahnya ke luar negeri,” ujar Bupati Fikry.

Sementara itu dalam audiensi tersebut Ketua MUI Kabupaten HSS Pengganti Antar Waktu (PAW) KH Jamhari Muhdin, melaporkan tentang kepengurusan dan perkembangan organisasi MUI saat ini.

Wakil Ketua MUI Kabupaten HSS Zaki Mubarak Lc mengatakan selama di Kabupaten HSS rombongan Al Azhar diagendakan memberikan tausiah, Sabtu (5/3) malam, di Mesjid Agung Taqwa Kandangan.

“Tausiah nanti akan dihadiri oleh para ulama, pimpinan pondok pesantren dan perwakilan santrinya dan masyarakat umum,” kata Ustadz Zakir yang merupakan alumni Al Azhar.

Selanjutnya, kedatangan rombongan delegasi Al Azhar akan menuju Loksado untuk menginap dan salat subuh yang dilanjutkan memberikan siraman rohani bagi para da’i-da’i terpencil.

“Siangnya rombongan akan di bawa refreshing menikmati keindahan alam Loksado naik bamboo rafting,” ujarnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *